Ayam Organik yang sering kita dengar saat ini sudah menjadi buruan warga yang fokus terhadap kesehatan, terlebih lagi saat ini pandemi masih belum usai, setiap orang menjaga dirinya dengan sebaik-baiknya salahsatunya dengan mengkonsumsi asupan makanan yang sehat.
Ayam merupakan bahan makanan yang sangat populer dikalangan masyarakat, karena selain rasanya yang enak, dan kandungan proteinnya pun cukup tinggi, serta harganya yang terjangkau, dan bisa kita beli dengan mudah. Namun apa daya jika ayam yang sering kita temui merupakan ayam yang dipelihara menggunakan antibiotik, dsb.
Dilansir dari Kompas.com “Peternak ayam broiler rata-rata menggunakan antibiotik untuk mencegah penyakit. Padahal, antibiotik hanya boleh digunakan untuk pengobatan. Pemakaian yang tidak tepat memicu kemunculan bakteri kebal antibiotik”.
Temuan ini mengkhawatirkan mengingat daging ayam adalah sumber utama protein hewani bagi masyarakat Indonesia. “Karena nanti dampaknya, kalau kita mengonsumsi produk yang mengandung bakteri resistan, ya tentu kalau kita jatuh sakit karena bakteri resistan itu, tidak ada antibiotik yang bisa digunakan,” ujar Ketua Badan Pengurus CIVAS drh Tri Satya Putri Naipospos, Selasa (29/6/2021).
Solusinya untuk tetap bisa menjaga kesehatan tubuh kita, kita harus memilih ayam organik sebagai sumber protein hewani, untuk menghindari bahaya resisten antibiotik terhadap tubuh kita, terlebih lagi untuk meningkatkan imunitas tubuh kita harus mengkonsumsi asupan makanan yang baik. Lalu apa saja manfaat mengkonsumsi ayam Organik untuk tubuh kita?
Manfaat mengkonsumsi ayam organik salah satunya ayam organik mengandung senyawa antikanker yang dapat menurunkan resiko terkena kanker. Manfaat lain diantaranya:
- Mengontrol Tekanan Darah
Ayam dan kacang-kacangan tentu dapat menurunkan tekanan darah, apalagi ayam organik yang dipelihara secara organik, dapat lebih menurunkan tekanan darah dibanding mengkonsumsi ayam biasa
- Kaya Akan Protein
Ayam Organik memiliki kandungan protein yang tinggi, terutama pada dada ayam organik dalam 100 gr dada ayam terdapat 45 gr kandungan protein, hal ini tentu sangat baik untuk tubuh kita terutama untuk membantu pertumbuhan pada anak.
- Menurunkan Kolesterol
Ayam Organik dapat bermanfaat untuk menurunkan kolesterol dengan catatan mengolah ayam organik dengan benar, seperti direbus, atau dikukus, untuk menghindari lemak jenuh yang berlebih dengan cara digoreng, karena seperti yang kita tau lemak jenuh dapat meningkatkan kolesterol dalam tubuh kita.
- Menjadi Sumber Viamin dan Mineral
Selain menjadi sumber protein yang tinggi, ayam organik juga dapat menjadi sumber vitamin dan mineral untuk tubuh kita. Ayam Organik memiliki kandungan Vitamin B yang berperan penting untuk membentuk sel darah merah. Selain itu daging ayam memiliki Vitamin D, yang sangat baik untuk membantu penyerapan kalsium untuk pertumbuhan tulang. Serta mengandung Vitamin A yang bermanfaat untuk kesehatan mata dan berperan penting terhadap sistem imun tubuh kita.
- Memperbaiki Mood
Bagi anda yang sedang mengalami mood yang kurang baik, sangat disarankan untuk mengkonsumsi ayam organik untuk memperbaiki mood anda, karena kandungan triptofan yakni salah satu asam amino dalam ayam organik dapat membantu kadar seretonin yang merupakan hormon diotak yang bisa meningkatkan kadar kebahagiaan seseorang.
Mengenai Ayam Organik, Berkah Chicken Organik merupakan produsen ayam organik yang bebas residu antibiotik, pestisida, hormon sintetis. Sehingga sangat baik untuk tubuh kita.