Ayam Organik dapat membantu pertumbuhan anak

November 22, 2022

Pertumbuhan anak memang penting untuk kita perhatikan, sebagai ibu kita harus ikut andil dalam proses pertumbuhan anak, oleh karena itu kita harus benar-benar memperhatikan asupan nutrisi yang akan dikonsumsi oleh si kecil. Salah satunya dengan mengkonsumsi ayam, karena ayam memiliki kandungan fosfor dan kalsium. Adapun beberapa makananyang dapat membantu proses pertumbuhan si kecil, diantaranya:

  1. Ayam Organik

Siapa sangka ternyata ayam organik dapat digunakan untuk membantu proses pertumbuhan sikecil. Karena ayam organik memiliki kandungan protein yang tinggi, selain itu ayam organik mengandung fosfor, dan kalsium, yang dapat membantu proses perumbuhan si kecil, lalu mengapa harus ayam organik ? Karena ayam organik merupakan ayam yang bebas residu antibiotik, pestisida, dan suntik hormon, sehingga aman untuk dikonsumsi.

Kini sudah hadir Berkah Chicken yang merupakan produsen ayam organik yang bebas residu antibiotik, pestisida, dan suntik hormon sintetis, sehingga aman untuk dikonsumsi, kini Berkah Chicken sudah hadir di beberapa kota besar seperti Jabodetabek, Bandung, Kuningan, Cirebon, Semarang, Jogjakarta, Solo, Surabaya, Bali, Padang, Palembang, Lampung, Aceh, Kalimantan, dll. Untuk info lebih lanjut yuk Kunjungi website Berkah Chicken di berkahchicken.co.id
Baca Juga: Pengertian Ayam Organik, Kelebihan, Manfaat, serta Perbedaan ayam organik

2. Buah dan Sayuran

Buah seperti beri-berian yang kaya akan Vitamin C, antioksidan dan phytochemical yang berfungsi melindungi sel-sel sehat dari kerusakan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sayuran, seperti brokoli, wortel, labu, ubi jlar, tomat, dan pepaya yang mengandung beta karoten dan karotenoid yang dapat diubah menjadi vitamin A, yang sangat penting untuk kulit dan penglihatan yang baik, pertumbuhan, dan perbaikan jaringan tubuh.

3. Susu

Susu kaya akan kandungan kalsium dan fosfor yang mampu membangun tulang dan otot. Khasiat susu sudah sangat familiar untuk tumbuh kembang Si kecil, terutama untuk pertumbuhan tulang dan gigi. Sajikan susu bersama sereal untuk sarapan paginya, ibu juga bisa mencampur susu dengan buah-buahan untuk membuat smoothies. Hindari memberikan susu atau skim jika bayi memiliki bobot berlebih.

4. Telur

Telur juga salahsatu makanan yang dapat membantu proses pertumbuhan sikecil karena telur adalah salahsatu sumber kolin, yakni nutrisi penting yang membantu perkembangan otak. Telur merupakan jenis makanan yang mudah untuk diolah baik digoreng, atau di rebus dan juga di kukus. Telur juga telah dikenal luas akan sumber protein baiknya.

5. Ikan

Ikan seperti salmon, tuna, dan sarden, mengandung asam lemak omega-3 tinggi yang mendukung perkembangan mata, otak, dan saraf. Ikan juga kaya akan protein yang membantu membangun otot dan tulang yang sehat.

Agar Si Kecil lahap mengonsumsi ikan, ibu dapat memodifikasi menu lauk pauknya. Campur ikan dengan nasi, tahu, ataupun kentang untuk membuat sushi, bola ikan, maupun kue ikan.

Itulah beberapa makanan yang dapat membantu proses pertumbuhan Si Kecil, bunda dapat memodifikasinya dengan diolah atau ditambahkan topping kesukaan si kecil.

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berkah Chicken merupakan produsen ayam organik yang seluruh proses produksi menggunakan bahan - bahan alami yang selaras dengan kelestarian ekosistem.
Copyright © 2009 - 2021 Berkah Chicken
Bagikan Yuk!

Jika artikel ini bermanfaat bagi sobat, silahkan share supaya teman – teman sobat juga sama sama tahu

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on telegram
Share on whatsapp
Share on email